Jumat, 23 Desember 2016

Filosofi Matahari


Siapa sih yang gatau matahari? Terbit di pagi hari, terbenam pada sore hari. Kalo siang, panasnya hmmm… subhanallah. Tapi, aku salut sama matahari, soalnya walaupun dia sendirian tapi dia tetap bersinar.

Walaupun matahari ini sendirian, tapi dia bisa ngasih banyak manfaat untuk orang banyak. Untuk jemur pakaian, jemur makanan contohnya ikan asin, untuk fotosintesis tumbuhan dan lain sebagainya. Banyak banget manfaat yang dikasih sama matahari. Dia mengajarkan kita bahwa walaupun kita sendirian, kita juga bisa bermanfaat bagi lainnya.

Sinarnya menyilaukan mata. Jangan sekali kali ngeliat langsung ke arah matahari pas sinarnya lagi panas panasnya, apalagi dengan mata telanjang, hm bisa rusak mata kita bahkan bisa menyebabkan buta. Kita para perempuan bisa belajar dari matahari ini, jadilah wanita seperti matahari, yang bisa membuat laki laki menundukkan pandangannya karena silau cahayanya.


Matahari juga mengajarkan tentang simbol cinta. Matahari selalu menjaga bumi. Dia tak ingin terlalu dekat dengan bumi, karena jika terlalu dekat, ia bisa membakar bumi. Tapi ia juga tak ingin jauh karena bumi masih membutuhkannya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar